Mengapa Wanita Berpenampilan Sederhana (Justru) Mampu Menarik Hati Laki-Laki ? - POJOKCERITA

Thursday, April 15, 2021

Mengapa Wanita Berpenampilan Sederhana (Justru) Mampu Menarik Hati Laki-Laki ?

Anda pasti kenal dengan salah satu pendiri Facebook yang bernama Mark Zuckerberg yang menikahi seorang wanita Cina bernama Priscilla Chan. Istri Mark itu banyak digambarkan media sebagai seorang wanita yang berpenampilan sederhana dan jauh dari kesan glamour meski menjadi pasangan orang terkaya keempat di dunia.

Mengapa wanita sederhana, bersahaja, dan tak biasa berpenampilan serba wah, baik dari sisi wajah maupun aksesoris pakaian yang dikenakan, dapat menarik hati laki-laki ?. Tak peduli sang lelaki itu tajir melintir dengan harta kekayaan melimpah. Bukankah wanita berpenampilan “berkelas” seharusnya lebih mudah mendapatkan pujian laki-laki ?.   

Kebanyakan pria mungkin akan mudah jatuh cinta kepada jenis perempuan yang pandai “menjaga”, “merawat” dan “meningkatkan” tampilan fisiknya, mulai dari wajah yang kinclong alias glowing, lipstik merah menyala, alis mata tebal, pakaian ketat menggoda, dan dilengkapi aksesoris atau perhiasan yang mahal. Hal yang lumrah jika pria tertarik pada tipe wanita seperti itu. Namun jangan salah, meski bisa jadi minoritas, ada saja sejumlah pria yang justru tertarik pada wanita berpenampilan sederhana, seadanya, alami alias natural, dan tingkah lakunya tidak dibuat-buat.

Tentu saja terdapat sejumlah alasan mengapa hal di atas bisa terjadi, mulai dari latar belakang ideologi sampai pada ekonomi. Faktor ideologi misalnya, bisa terjadi pada laki-laki yang berprinsip bahwa ia harus mencari pasangan yang mampu menjaga diri dari “tatapan” tajam para lelaki asing di luar sana. Dalam ajaran agama pun dijelaskan bahwa wanita harus menjadi “pakaian” bagi laki-laki, antara lain dengan tidak mengumbar kemolekan tubuhnya, begitu juga dengan tutur kata yang lembut, volume suaranya tidak melebihi volume suara kaum lelaki, dan seterusnya. Jenis wanita seperti ini bakal membuat laki-laki yang berprinsip sama akan mengalami ketertarikan.

Sedangkan dari aspek ekonomi, dengan memiliki wanita yang sederhana, keuangan keluarga lebih mudah dikendalikan karena tidak banyak pos pengeluaran untuk keperluan yang bersifat non primer yang terkesan hanya menghambur-hamburkan uang. Tak dapat dipungkiri bahwa tipikal wanita yang suka bersolek akan membutuhkan biaya ekstra untuk merawat kecantikannya agar tak pudar. Selain itu, dandanan wanita yang suka glamour dapat merepotkan kantong laki-laki karena peralatan make up yang bermacam-macam. Berbeda dengan wanita sederhana yang serba praktis, bersahaja, dan tak mau ribet. Hal inilah yang membuat pria dapat “takluk” kepada seorang wanita yang biasa-biasa saja dengan menampilkan sisi kecantikan alamiah.

Di sisi lain, wanita berpenampilan sederhana menunjukkan kerendahan hatinya yang paling dalam. Ia tidak mudah tergiur atau berlomba-lomba dengan sesama wanita. Bayangkan jika seorang wanita berpenampilan glamour bertemu dengan wanita yang tipenya sama, mungkin ia akan merasa tersaingi jika segala kecantikan dirinya ternyata ada yang menyamai. Hal inilah yang dapat membuat hati pria terpikat kepada wanita nan sederhana.

Kejadian di atas bisa juga dialami oleh wanita manakala melihat kepribadian seorang laki-laki. Meski umumnya wanita akan tertarik pada laki-laki berpenampilan perlente namun bisa saja yang terjadi sebaliknya, ada sejumlah wanita yang justru terpesona dengan kesederhanaan penampilan pria yang berdandan apa adanya. Apalagi ditambah dengan sikap dewasa laki-laki yang mampu memberikan penghormatan, perlindungan, dan rasa nyaman kepada wanita. Siap-siap saja ia bakal menjadi tambatan hati para wanita yang suka dengan tipe pria spesial seperti itu !.




Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda