Wisata Mangrove “Pandang Tak Jemu”, Nongsa, Kota Batam, Kepulauan Riau - POJOKCERITA

Thursday, July 4, 2019

Wisata Mangrove “Pandang Tak Jemu”, Nongsa, Kota Batam, Kepulauan Riau

Sebagai wilayah yang sebagian besar berupa kumpulan pulau dengan luas keseluruhan mencapai sekitar 1.575 km2, luas daratannya hanya sekitar 715 km2.

Dengan luas daratan yang terbatas menjadikan pergerakan manusianya juga terbatas. Tidak banyak variasi tempat wisata yang dapat dikunjungi di Batam kecuali hanya didominasi oleh wisata pantai.

Berbicara wisata pantai tentu tidak jauh-jauh dari lingkungan yang ditanami pepohonan pesisir, salah satunya mangrove. Dengan pengelolaan yang serius, kawasan hutan mangrove tentu saja bisa disulap menjadi sebuah kawasan wisata yang dapat diandalkan.

Salah satu lokasi wisata hutan mangrove di Batam berada di Kampung Tua Bakau Serip, Nongsa, Kota Batam. Lokasinya tidak terlalu jauh dari Pantai Bale-Bale yang juga terletak di Kampung Tua Bakau Serip. Anda bisa mengunjungi lokasi ini saat pagi atau sore hari agar teriknya matahari tidak terasa terlalu panas menusuk kulit, apalagi di lokasi ini terdapat hamparan pasir yang berdekatan dengan bibir pantai.

Setelah membayar biaya masuk plus biaya parkir kendaraan, saya kemudian memarkirkan mobil di lahan parkir alami yang masih berkontur tanah bercampur pasir. Di tepian parkiran tersebut terdapat balai-balai kayu beratap sirap yang dapat digunakan sebagai tempat duduk dan makan bersama keluarga. Bagi perusahaan yang ingin melakukan acara family gathering, di tempat ini juga tersedia sebuah panggung besar untuk dipakai pagelaran musik atau lainnya.

Sensasi segarnya pepohonan mangrove yang menghijau mulai dapat dinikmati saat Anda menginjakkan kaki di pelantar yang terbuat dari kayu dan kolom cor-coran beton untuk rencana pegangan dan pagar di kanan kiri pelantar. Di dalam areal mangrove tersebut terdapat juga beberapa gazebo sebagai tempat beristirahat dan bersantai sembari berselfie ria. Bangunan yang paling menonjol tentu saja adalah rumah kelinci yang sangat disayangkan untuk dilewatkan begitu saja. Sementara di beberapa batang pohon dipasang papan-papan bertuliskan kata-kata mutiara.

Pada ujung dari pelantar yang menuju pantai terdapat sejumlah permainan seperti ayunan, jaring-jaring untuk berbaring dan merebahkan tubuh, ban-ban bekas warna-warni, yang dilengkapi dengan bangku untuk duduk dan gazebo tempat berteduh dari teriknya mentari.

Di bibir pantai inilah Anda akan dipuaskan dengan hamparan pohon bakau yang akar-akarnya menjulang di atas tanah berpasir. Anda juga bisa menyusuri sepanjang pantai ke arah lain sambil memandangi air laut yang membiru. Sementara hamparan pasir yang lembut menjadikan tempat ini menarik perhatian anak-anak. Maka untuk kenyamanan sebaiknya bawalah baju ganti anak setelah mereka puas bermain pasir. Selepas menikmati seluruh spot di lokasi ini, Anda beristirahat sejenak di kantin yang tersedia di dekat lokasi parkir kendaraan. Mencicipi dan meneguk air kelapa muda menjadikan dahaga akan terobati. Selanjutnya tersedia juga toilet bagi pengunjung yang ingin membersihkan badan sebelum meninggalkan lokasi.


Kampung Tua Bakau Serip

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Wisata Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Mangrove

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda