Es Doger Suryo, Pasar Tebet Barat, Jakarta Selatan - POJOKCERITA

Friday, March 30, 2018

Es Doger Suryo, Pasar Tebet Barat, Jakarta Selatan

Sehabis membeli suatu keperluan di Pasar Tebet Barat, Jakarta Selatan, saya menyempatkan membeli segelas plastik sedang es doger yang di gerobaknya tertera “merk dagang” dengan nama “Es Doger Suryo”.

Tempat mangkal gerobak ini berada nya persis di sebelah Pasar Tebet Barat (berdekatan dengan Mie Ayam Yunus). Sebaiknya Anda ke sana di jam-jam siang karena pada pagi atau sore terkadang belum terlihat keberadaannya.

Sebagaimana resep es doger pada umumnya, es doger Suryo ini tersaji dalam campuran es yang diserut yang di-blend dengan kelapa muda yang juga telah diserut. Cita rasanya makin terasa maknyus dengan adanya campuran bahan-bahan pendamping lain seperti tape singkong, gula pasir, santan, susu kental manis, dan tape ketan hitam. Bahan-bahan tersebut ditambah lagi dengan potongan-potongan kecil roti yang semakin menambah cita rasanya rasa nikmat di mulut. Dengan kunci keberhasilan pada pencampuran dari berbagai bahan melalui perbandingan atau takaran yang pas, rasa es doger ini cukup mampu mengobati rasa penasaran saat ingin memuaskan rasa haus yang menyerang, apalagi di saat terik matahari melanda kota Jakarta yang penuh dengan polutan yang keluar dari berbagai kendaraan yang lewat. Kerongkongan yang kering niscaya akan terasa segar kembali. Anda pun siap untuk melanjutkan aktivitas atau perjalanan lanjutan.

Jika Anda suatu saat melintas di depan Pasar Tebet Barat, Jakarta Selatan, jangan lupa mampir ke gerobak Es Doger Suryo ini. Harga yang ditawarkan pun tak bakal menjebol kantong Anda. Cukup dengan Rp 7.000,00, Anda dapat membawa 1 (satu) cup gelas plastic sedang. Secara sosial pun, dengan membeli Es Doger Suryo, berarti Anda telah membantu kehidupan seorang bapak tua (yang mungkin juga harus menghidupi anggota keluarga lainnya di rumah).    
Es Doger Suryo

Es Doger Suryo



es doger


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda