Cara Migrasi WordPress dari Hosting Berbayar ke Hosting Gratis Awardspace - POJOKCERITA

Wednesday, February 14, 2018

Cara Migrasi WordPress dari Hosting Berbayar ke Hosting Gratis Awardspace

Adakalanya kita harus melakukan tindakan di luar kebiasaan, termasuk ketika menentukan tempat hostingan web atau blog kita. Mungkin menjadi sesuatu yang mengherankan apabila ada orang yang memindahkan hostingannya dari versi berbayar ke versi gratis seperti yang saya lakukan.

Dengan melihat minimnya traffic menuju web yang saya kelola di sebuah hostingan berbayar di luar negeri dan tingkat kebutuhan space yang belum terlalu signifikan maka saya mencoba untuk memindahkan hostingan web tersebut ke penyedia hosting gratis, sekalian untuk mencoba sejauh mana tingkat reliabilitas dari free hosting yang ditawarkan. Tutorial ini juga diharapkan bermanfaat untuk mereka yang sedang memulai belajar membuat website terutama yang berbasis CMS WordPress.

Langkah-langkah yang diperlukan dalam memanfaatkan fitur hosting gratis di Awardspace adalah sebagai berikut  :

1. Register terlebih dahulu melalui https://www.awardspace.com/free-web-hosting-registration/.
2. Setelah berhasil register dan login, masuklah ke menu "Domain Manager - Host a Domain" (jika Anda sudah memiliki nama domain sendiri), atau jika ingin mendapatkan nama domain gratis, Anda dapat mengakses menu "Create a Free Subdomain". Dalam kasus yang ingin saya share di sini, saya sudah membeli domain TLD sendiri sehingga memilih menu "Host a Domain". 
3.  Masukkan nama domain di kolom "Host a Domain" misal "kamarhotel.id" yang sudah saya beli dari sebuah registrar lokal. Lalu klik tombol "Host Domain". Akan muncul pemberitahuan untuk mengubah nameserver pada domain registrar control panel menjadi "ns5.awardspace.com" dan "ns6.awardspace.com". Catat informasi ini dengan baik karena akan dipakai pada langkah terakhir.
4. Klik menu "Hosting Tools - File Manager" untuk memulai tahap migrasi atau pemindahan file hosting dari tempat lama ke Awardspace. Namun jika Anda baru akan membuat website dari awal (bukan memindahkan yang sudah ada) maka Anda tinggal melakukan instalasi otomatis melalui menu "Zacky Installer".
5. Pada File Manager akan muncul 1 (satu) direktori yang namanya sama dengan nama domain yang Anda host di Awardspace. Double klik folder tersebut untuk masuk ke dalamnya. Terlihat belum ada file satu pun yang terinstalasi di sana alias kosong. Klik "Upload" untuk menempatkan file di hostingan lama yang sudah dikompress dalam bentuk zip. Sayangnya Awardspace gratisan ini hanya membolehkan user mengupload file dengan ukuran maksimum 15 MB sehingga terpaksa proses pemindahan file hosting harus dilakukan melalui jalan lain yaitu dengan "FTP Manager".
6. Klik menu "Hosting Tools - FTP Manager", lalu akan muncul data FTP Anda mulai dari Host, Username, dan Password. 
7. Buka aplikasi FileZilla FTP Client (download di https://filezilla-project.org/download.php jika belum punya) dengan memasukkan data-data yang sudah dibuat pada langkah 6, misal :
-Host : "f9-preview.awardspace.net"
-Username : "usernameanda"
-Password : "passwordanda"
-Port : "21"
Klik "Quickconnet" untuk memulai koneksi FTP. Jika berhasil, akan muncul jendela informasi peringatan "Unknown certificate". Klik tombol "OK" untuk melanjutkan koneksi. Di sebelah jendela kanan akan muncul folder atau direktori domain Anda di cPanel Awardspace. 
8. Proses selanjutnya adalah memindahkan file-file hostingan lama yang sudah didownload ke PC lokal Anda untuk ditempatkan pada server Awardspace. Copy paste seluruh file yang dibutuhkan ke folder yang dituju. Proses ini akan membutuhkan waktu yang agak lama (bisa mencapai 30 menit) karena proses copy paste dilakukan untuk setiap file satu per satu.
9. Tahapan selanjutnya adalah me-restore database MySQL dari hostingan lama ke Awardspace. Masuk ke cPanel lalu pilih "Database Manager" dan buat database baru dengan mengklik "Create MySQL Database". Masukkan dan catat dengan baik database name beserta passwordnya lalu klik "Create Database" (password yang diminta adalah password yang merupakan kombinasi huruf dan angka). 
10. Import file database yang sudah didownload dari hostingan lama dengan cara masuk menu "Hosting Tools - MySQL Databases" lalu klik "PhpmyAdmin4". Terlihat belum ada table dalam database. Lakukan import dengan meng-klik "Import" lalu browse file .sql yang ada di PC Anda (hasil download dari hostingan lama). Klik tombol "Go" untuk memulai proses import. 
11. Klik menu "Search" lalu ketikkan "public_html" dan pilih "Select all" lalu klik "Go". Akan muncul hasil pencarian kata kunci "public_html". Klik "Browse" di samping file "wp_options". 
12. Edit setiap data yang masih tercantum nama prefix database lama dan ubah ke prefix database baru.
13. Masuk kembali ke cPanel dan ubah atau edit file "wp-config" yang ada di /home/www/domainanda dengan mengubah database host, database name, username, dan password, sesuai dengan yang sudah dibuat di langkah 9. Setelah itu klik "Save" untuk menyimpan perubahan. 
14. Terakhir, ubah nameserver pada domain registrar control panel menjadi "ns5.awardspace.com" dan "ns6.awardspace.com". Setelah melewati masa propagasi maka website seharusnya sudah dapat diakses seperti biasa.    
15. Selesai.

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda